Dishub Serahkan Paket Sembako bagi 510 Jukir di Banda Aceh

Banda Aceh – Dinas Perhubungan Kota Banda Aceh bekerja sama dengan Bank Indonesia perwakilan Provinsi Aceh dan Bank Aceh Syariah menyerahkan paket sembako kepada 510 Juru Parkir (Jukir) di wilayah Kota Banda Aceh.

Pada penyerahan paket sembako tersebut juga dilakukan pembagian buku rekening tabungan juru parkir dari Bank Aceh Syariah dalam rangka persiapan penerapan transaksi pembayaran retribusi parkir secara non tunai. Juga dilakukan penyerahan dua unit becak penumpang dan 150 jaket becak untuk tukang becak di Wilayah Kota Banda Aceh.

Penyerahan bantuan tersebut dilakukan secara simbolis oleh Wali Kota Banda Aceh H. Aminullah Usman, SE.Ak MM di Kantor Dishub Kota Banda Aceh, Rabu (27/04/22).

Kepala Dinas Perhubungan Banda Aceh Wahyudi, S.STP mengatakan, penyerahan paket ramadan dan idul fitri berupa sembako tersebut sebagai bentuk penghargaan dan perhatian pemerintah kota untuk meningkatkan kesejahteraan juru parkir yang terdaftar pada Dinas Perhubungan Kota Banda Aceh.

“Ini merupakan bentuk perhatian kita untuk jukir yang telah berkontribusi untuk Kota Banda Aceh. Karena parkir ini juga dapat menjadi salah satu pendapatan Kota Banda Aceh dan ikut menyumbang untuk Aceh,” ungkapnya.

Selama ini, Dishub terus memberikan perhatian khusus pada jukir seperti memberikan mereka pelatihan, mendapatkan dukungan dari Bank Indonesia, memberikan voucher belanja dan memasukkan jukir ke dalam anggota BPJS ketenagakerjaan.

“Untuk memproteksi dan memberikan rasa nyaman dalam bekerja supaya tidak was-was ketika mereka bekerja di lapangan. Kita memasukkan mereka ke dalam BPJS ketenagakerjaan,” tambahnya.

Ke depan, Ia berharap agar jukir dapat lebih meningkatkan pelayanan kepada masyarakat karena itu merupakan tugas jukir dalam memberikan kenyamanan pada masyarakat.

“Jukir ini merupakan perpanjangan tangan dari Dishub khususnya dalam mengatur perparkiran roda dua dan sudah seharusnya jukir memberikan pelayanan yang baik kepada masyarakat,” pungkasnya.

Dalam hal ini, Wali Kota Banda Aceh H. Aminullah Usman, SE, Ak. MM mengatakan paket sembako tersebut sangat bermakna dalam membantu warga Kota Banda Aceh menjelang lebaran.

“Pemberian ini dalam rangka meringankan beban masyarakat kita di Kota Banda Aceh, apalagi ini sudah mendekati lebaran dan ada banyak kebutuhan yang harus dipenuhi,” tuturnya.

Aminullah juga mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada Bank Aceh Syariah dan Bank Indonesia atas terlaksananya penyerahan secara simbolis paket sembako untuk juru parkir Kota Banda Aceh dan penyerahan jaket serta becak penumpang.

“Terima kasih kepada Bank Aceh dan Bank Indonesia yang telah memberikan perhatiannya baik kepada masyarakat maupun kepada pemko. Pemberian bantuan ini tentu dapat meringankan para jukir dalam menuju lebaran nanti. Saya berharap bantuan ini bermanfaat bagi penerima, dan bisa meringankan serta membantu masyarakat,” tutupnya.(Ra/Hz)

Facebook Comments