Perkuat Koordinasi, Kominfo Deli Serdang Studi Tiru Diskominfotik Banda Aceh

*Pelajari Inovasi, SPBE, dan Smart City

Banda Aceh – Dalam rangka memperkuat koordinasi, Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Deli Serdang mengunjungi Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik (Diskominfotik) Kota Banda Aceh, Jumat (26/11/2021).

Adapun rombongan diterima oleh Kadis Kominfotik Fadhil, S.Sos, MM didampingi sekretaris Taufik Mauliansyah dan Kabid E-Government Asna Mardhia.

Kadis Kominfo Kabupaten Deli Serdang Dr. Dra. Miska Gewasari, MM mengatakan kunjungan ini bertujuan untuk mencari ilmu dari Diskominfotik Kota Banda Aceh tentang arsitektur dan peta rencana Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE).

“Terima kasih sebelumnya Diskominfotik Kota Banda Aceh telah menyambut dengan hangat, Kami bermaksud ingin belajar dari Diskominfotik tentang inovasi dan proses SPBE serta gerakan Kota Banda Aceh menuju Smart City,” ujar Miska.

Menanggapi hal tersebut, Kadis Kominfotik Kota Banda Aceh Fadhil, S.Sos, MM mengatakan SPBE merupakan tahap baru bagi tata kelola dalam pemerintahan atau manajemen pemerintahan.

“SPBE mengubah administrasi pemerintahan sebelumnya manual menjadi digital, kemudian sistem antar unit kerja bahkan antar instansi harus terintegrasi,” ujarnya.

Lanjutnya, Fadhil mengatakan ini juga sesuai dengan misi pemerintah Kota Banda Aceh dibawah kepemimpinan Wali Kota H. Aminullah Usman, SE.Ak.MM dalam meningkatkan kualitas tata kelola pemerintahan yang baik.

Pada Akhir, fadhil juga mengungkapkan pencapaian Kota Banda Aceh menuju smart city dapat diwujudkan berdasarkan 6 dimensi smart city yakni dimensi smart governance, smart branding, smart economy, smart living, smart society dan smart environment.(TM/Hz)

Facebook Comments