Pasca Bencana Kebakaran, BPBD Banda Aceh Salurkan Bantuan Tanggap Darurat

Banda Aceh – Pemerintah Kota Banda Aceh melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) menyerahkan bantuan tanggap darurat kepada korban Kebakaran yang menimpa salah seorang warga Gampong Bitai, Kecamatan Jaya Baru pada Kamis (24/11/2022)

Secara bersamaan, bantuan juga disalurkan oleh Dinas Sosial Kota Banda Aceh dan Baitul Mal Banda Aceh.

Bantuan berupa paket perlengkapan sekolah, paket perlengkapan keluarga, karpet, matras, selimut dan terpal diserahkan langsung oleh Pj Wali Kota Banda Aceh H. Bakri Siddiq, S.E, M. Si didampingi Kepala BPBD kepada keluarga Bapak Sulaiman (35 tahun).

Pj Wali Kota Banda Aceh Bakri Siddiq menyampaikan turut prihatin atas musibah yang menimpa salah seorang warga Kota Banda Aceh. Rumah ini baru ditempati 12 hari usai dibangun oleh Bapak Sulaiman dan keluarga.

“Semoga beliau banyak bersabar. InsyaAllah kami dari Pemko dan instansi terkait akan membantu meringankan beban Bapak Sulaiman dan keluarga, semoga kedepan juga ada hikmah dibalik kejadian ini,”.

Di akhir, Bakri mengimbau agar warga lebih berhati-hati meninggalkan rumah karena kalau lalai meninggalkan kompor dan listrik dapat menyebabkan kebakaran. Baiknya sebelum keluar rumah periksa keamanan listrik dan kompor,” tandas Bakri mengingatkan.(Hus/Hz)

Facebook Comments