Pemko Banda Aceh Dukung  Gerakan 10 Juta Bendera Merah Putih

Banda Aceh – Badan kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Kota Banda Aceh menerima 700 lembar bendera merah putih dari Staf Direktorat Jenderal Politik dan Pemerintahan Umum Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) Republik Indonesia.

Dalam rangka mendukung program pemerintah nasional yaitu Gerakan Pembagian 10 Juta Bendera Merah Putih tersebut, Sekretaris Daerah Kota Banda Aceh Amiruddin, S.E, M.Si didampingi Asisten Pemerintahan Keistimewaan dan Kesejahteraan Rakyat Bachtiar S.Sos pada Selasa (9/8/2022) langsung membagikan 700 lembar bendera tersebut kepada camat di sembilan kecamatan.

Dalam arahannya, Sekdako Banda Aceh Amiruddin menyampaikan bahwa pembagian bendera ini dalam rangka memeriahkan HUT RI ke 77 serta upaya mendukung program Kemendagri yang bertujuan untuk membangkitkan rasa nasionalisme dan kecintaan kepada NKRI.

Dalam kesempatan yang sama, Kepala Bakesbangpol Kota Banda Aceh Heru Triwijanarko, S.STP, M.Si mengatakan bahwa ke 700 bendera merah putih tersebut untuk dikibarkan oleh Muspika di setiap sudut-sudut kota.(Hus/Hz)

Facebook Comments