KPM PKH Ucapkan Terima Kasih Kepada Pemko

Banda Aceh – Bantuan Program Keluarga Harapan (PKH) untuk masyarakat tidak mampu telah digulirkan oleh Pemerintah Kota Banda Aceh. Datangnya bantuan inipun disambut dengan bahagia oleh Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dalam wilayah Kecamatan Baiturrahman.

Maharani (51 thn) salah seorang warga Gampong Ateuk Pahlawan, Kecamatan Baiturrahman yang hidup bersama suami dengan empat anaknya, mengucapkan terima kasih banyak atas bantuan ini.

Maharani sehari-hari bekerja membantu di rumah saudaranya sementara suaminya sebagai buruh bangunan.

“Harapan kita meskipun berganti pemimpin (presiden) kedepan tetap berlanjut. Ini untuk masyarakat kecil membantu juga apalagi pandemi, banyaklah bantuan pemerintah, dan kami sangat terbantu,” ucap Rani.

Pendamping PKH kecamatan Baiturrahman untuk Gampong Ateuk Pahlawan, Niar Daniati mengatakan bahwa data keseluruhan untuk Ateuk Pahlawan ada 54 KPM.

“Sementara yang sudah bisa dibukakan rekenig 52 KPM, dua orang lagi dalam proses pengurusan pergantian nama dari nama Almh. Istri ke nama suami dan satu orang lagi masih tahap proses adminitrasi,” jelas Niar.

Untuk ke gampong lain pihaknya masih menunggu kabar dari pihak bank. Penyaluran hari ini sudah selesai, tapi ada 7 KPM yang tidak datang setelah dihubungi. Mereka nantinya akan menyusul mengambil di gampong lain di Kecamatan Baiturrahman.

Setiap KPM mendapat bantuan tergantung dengan komponennya. Seperti untuk anak SD 225 ribu, SMP 375 ribu, SMA 500 ribu, Balita 750 ribu, dan disabilitas berat 750 ribu/bulannya.

“Misalnya satu keluarga itu setiap jenjang sekolah akan dapat satu dan maksimal 4 komponen yang mendapat bantuan. Jadi bervariasi sesuai dengan komponennya,” ungkapnya.

Saat ini, katanya, bantuan sudah bisa ditarik secara tunai di rekening masing-masing KPM.

“Semoga bantuan yang didapatkan dapat dipergunakan secara bijak dan tidak ada keteledoran seperti kesalahan pin dan tercecernya ATM karena itu akan sulit untuk mereka sendiri,” tutupnya.(Hus/Hz)

Facebook Comments