Pj Amiruddin Sebut Data Statistik Untuk Kepentingan Bersama

Banda Aceh – Pj Wali Kota Banda Aceh Amiruddin SE M.Si mengatakan bahwa data statistik bukan untuk kepentingan BPS melainkan kepentingan bersama. Hal ini menggema dalam pertemuan antara Pemerintah Kota Banda Aceh bersama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Banda Aceh, Kamis (11/1/2024).

Turut hadir mendampingi Pj Amiruddin, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Jalaluddin ST, MT, Kepala Diskopukmdag M. Nurdin, S. Sos, Kadis Kominfotik Fadhil, S. Sos, MM, Kabag Perekonomian Irwan, Sekdis Bappeda Rahmatsyah Alam ST, M. Si, Kabid Statsitik Diskominfotik Jauhari, S. Sos serta staf.

“Alhamdulillah selama ini kita sudah bekerja sama dengan BPS dan memberikan data yang dibutuhkan,” katanya.

“Kita akan support terus untuk mewujudkan satu data Indonesia, karena keuntungannya akan dirasakan oleh Pemko,”kata Amiruddin.

Pada kesempatan yang sama Kepala BPS Kota Banda Aceh Mughlisuddin, SE menyampaikan pihaknya berharap pemko mengeluarkan perwal terkait statsitik.

” Indeks pembangun statistik tahun 2022 mnjadi 1,83,ini ada peningkatan dari tahun sebelumnya,” katanya.

“Tahun 2024 ini kita harapkan ada peningkatan. Yang paling kita harapkan tahun ini keluarnya perwal agar menjadi  nilai tambah bagi indeks pembangun statistik,” harapnya. (Hz)

Facebook Comments