Wali Kota Tinjau Progres Bedah Rumah Amrensyah di Lampeuot

  • Hari Kamis Akan Diserahterimakan

Banda Aceh – Amrensyah (52 tahun), warga duafa di Gampong Lampeuot, Kecamatan Bandaraya sepertinya akan segera bisa menempati rumah baru.

Rumah lama miliknya yang berdindingkan kayu lapuk sudah berganti dengan rumah beton yang dibangun Pemko Banda Aceh lewat program bedah rumah yang dijalankan Wali Kota Aminullah Usman.

Kondisi bocor saat hujan melanda tidak akan dirasakan lagi oleh Amrensyah dan keluarga karena rumah baru yang dibangun untuknya dari dana sosial PDAM Tirta Daroy itu memiliki atap yang terbuat dari material berkualitas.

Saat dipantau Wali Kota Aminullah, Minggu (24/4/2022), tampak di lokasi pondasi rumah dengan type 50 itu lumayan tinggi, jauh lebih tinggi dari rumah lama Amrensyah yang kerap tergenang banjir karena bangunannya rendah.

Kedatangan Aminullah ke lokasi rumah yang sedang dibangun tersebut disambut langsung kontraktor pelaksana, Hasan bersama para pekerja.

Progress pembangunan rumah tersebut sudah mencapai 90 persen. Pekerjaannya sudah memasuki tahap pemasangan atap.
“Ini memasuki tahap finishing saja. Kita kebut pekerjaannya sesuai permintaan Pak Wali agar dapat segera diserahterimakan,” kata Hasan.

Wali Kota Aminullah Usman memang kerap turun langsung ke lokasi saat program bedah rumah dikakukan. Orang nomor satu di Banda Aceh itu ingin memastikan sejauh mana sudah progress bedah rumah warganya berjalan.
“Ini penting kita turun, untuk memastikan kapan bisa kita serahterimakan” katanya.

Dari pantauan Aminullah, rumah Amrensyah pembangunannya sudah mencapai sekitar 90 persen. Ia pun meminta para pekerja bisa segera merampungkan pekerjaan sehingga bisa diserahkan kepada Amrensyah pada Kamis 28 April nanti.
“Apalagi ini sudah mendekati hari raya. Kita ingin Pak Amrensyah dan keluarga bisa menempati rumah ini bersama keluarga di hari raya,” kata Aminullah.

Usai dibangun, rumah tersebut nantinya akan dilengkapi dengan perabotan dan peralatan dapur. Ranjang dan lemari juga akan disediakan untuk kedua kamar. Kemudian kompor dan perlengkapan dapur lainnya juga akan diberikan lengkap dengan meja dan kursi untuk ruang makan.
“Semoga rumah ini nantinya akan menjadi tempat istirahat yang nyaman bagi Pak Armensyah dan keluarga, bisa beribadah dan mencari rezeki dari rumah ini. Jadi tempat silaturrahmi juga dengan saudara dan tetangga,” harap Aminullah Usman.[]

 

Facebook Comments