Gampong Kota Baru Targetkan Vaksinasi Sukses

Banda Aceh – Keuchik Gampong Kota Baru Eddy Erwinsyah mengatakan bahwa warga yang sudah terdaftar dan sudah mendapat nomor antrian sekitar 45 orang. Targetnya semoga hari ini sampai 60 orang bisa tercapai.

Hal tersebut disampaikan saat mendampingi Camat Kuta Alam Reza Kamilin, S. STP dan sambut kedatangan Wali Kota Banda Aceh H. Aminullah Usman, S.E, Ak, MM dalam rangka tinjauan lokasi pelaksanaan vaksinasi bagi lansia di kantor keuchik setempat pada Senin (14/6/2021).

Keuchik Gampong Kota Baru Eddy Erwinsyah mengatakan bahwa vaksinasi diperioritaskan untuk lansia, tapi jika ada masyarakat di atas umur 17 tahun yang ingin divaksinasi dan datang ke lokasi vaksin, tetap dilayani.

“Dengan adanya vaksinasi dengan layanan jemput bola yaitu dengan datang ke gampong-gampong  semoga bisa menarik minat warga untuk vaksinasi itu lebih besar. Sehingga program pemerintah untuk vaksin warga Kota Banda Aceh juga Gampong Kota Baru bisa terwujud,” kata Eddy.

Dalam kesempatan yang sama, Wali Kota Banda Aceh Aminullah Usman meninjau warga selama vaksinasi.

Ia mengatakan bahwa vaksinasi massal ini merupakan program dari Camat Kuta Alam yang akan berlanjut ke seluruh gampong di kecamatan setempat.

“Kita mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih banyak kepada Camat, Kapolsek, Danramil, Keuchik dan seluruh tenaga medis yang bekerja luar biasa dan kepada masyarakat khususnya yang hadir dengan ketulusan hati untuk divaksin.

“Kita harapkan vaksin lansia yang utama ini dapat dilaksanakan semoga berjalan lancar dan terus mendapat dukungan dari masyarakat. Sehingga target kita di sini 40 orang semoga bisa tercapai dan tentu kita harapkan dari target vaksin untuk warga Kota Banda Aceh bisa terwujud sampai dengan batas waktu yang telah ditentukan,” tutupnya.(Hus/Hz)

Facebook Comments