Wali Kota Banda Aceh Tidak Gelar Open House

Pendopo Tutup Total, Tamu Pribadi Diterima di Rumah dengan Prokes Ketat*

Banda Aceh – Wali Kota Banda Aceh, Aminullah Usman tidak menggelar open house pada Idul Fitri 1442 H.

Aminullah dan Ketua TP PKK Nurmiati AR memilih berlebaran di rumah bersama keluarga dan beberapa stafnya.

Pendopo wali kota di kawasan Blang Padang pun tertutup rapat. Tidak tampak masyarakat yang berkunjung ke sana untuk berhari raya dengan orang nomor satu Banda Aceh tersebut.

Usai shalat Ied, Kamis (13/5/2021), ia dan keluarga hanya menerima tamu pribadi dari kalangan famili dan para pejabat jajaran Pemko di kediaman pribadinya di Lampaseh Aceh, Banda Aceh.

“Kita sengaja tidak menggelar open house agar tidak terjadi kerumunan. Ini upaya kita menekan penyebaran Covid-19,” kata Aminullah Usman.

Di Lampaseh Aceh, selain keluarga wali kota hanya menerima tamu secara terbatas. Hanya tampak beberapa Kepala SKPK jajaran Pemko yang bertamu. Itupun dilakukan dengan penerapan prokotol kesehatan (prokes) ketat.

Wali Kota Aminullah menerima mereka di area lapangan tenis pribadi miliknya, di samping bangunan utama kediaman pribadinya.

Lapangan tenis tersebut lebih luas sehingga mudah mengatur jarak. Di pintu masuk terdapat beberapa wastafel untuk digunakan tamu mencuci tangan. Juga lengkap tersedia dengan sabun. Di sana juga tersedia hand sanitizer plus alat tes suhu otomatis.

Kepada masyarakat “Kota Gemilang”, Aminullah berpesan agar memperingatai hari raya Idul Fitri dengan penuh ketulusan dan bersama-sama mendoakan agar pandemi Covid-19 secepatnya bisa berakhir sehingga aktivitas masyarakat bisa normal kembali seperti sebelumnya.

Ia juga mengingatkan warga kota agar patuh dalam menjalankan protokol kesehatan yang dianjurkan pemerintah untuk mendukung upaya memutus rantai penyebaran Covid-19.

Wali kota berharap, meskipun dibatasi tapi tidak mengurangi makna dari perayaan hari kemenangan tahun ini. “Mohon maaf kepada masyarakan karena situasi Covid-19, kita tak bisa berlebaran seperti biasanya. Juga untuk teman dan mitra wali kota, bisa menggunakan medsos untuk bersilaturahmi. Insya Allah akan saya jawab sendiri setiap pesan yang masuk.”

Wali kota juga mengajak semua pihak untuk memutus mata rantai Covid-19 yang harus dilakukan secara bersama-sama. “Karenanya saya harap masyarakat ikut berpartisipasi. Caranya mematuhi prokes yang telah dianjurkan pemerintah. Memakai masker, tetap jaga jarak, mencuci tangan dengan sabun dan menghindari keramaian,” tutup Aminullah.

Facebook Comments