Diskominfotik Gelar Rapat Evaluasi Kinerja Triwulan I

Banda Aceh – Dalam rangka monitoring dan evaluasi kinerja, Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik (Diskominfotik) Kota Banda Aceh mengadakan Rapat Triwulan I terkait penyerapan anggaran yang bertempat di Aula Dinas setempat, Kamis (15/4/2021).

Rapat tersebut dipimpin oleh Kepala Dinas dan diikuti oleh seluruh pejabat struktural Bidang Sekretariat, Bidang Smart City dan Hubungan Media, Bidang Pengelolaan Informasi Publik (PIP), Bidang Statistik dan Bidang E-Goverment.

Kepala Diskominfotik Banda Aceh, Fadhil, S.Sos mengatakan bahwa rapat Triwulan I dilaksanakan untuk membahas kinerja pegawai selama tiga bulan dengan tolak ukur berbasis anggaran.

“Jadi di triwulan pertama ini kita melihat bagaimana kesesuaian anggaran, hambatan, tantangan maupun pekerjaan non anggaran yang telah terealisasikan” kata Fadhil.

Selama berlangsungya rapat, masing- masing bidang melaporkan hasil kinerjanya selama tiga bulan terakhir secara rinci, jelas dan singkat.

“Alhamdulillah ada progres yang baik dari tiap bidang, juga untuk bidang PIP, selama tiga bulan salah satunya bisa mendongkrak pemberitaan sebanyak 545 berita,” jelasnya.

Sebelumnya, pihak Diskominfotik juga sudah membuat metode manajemen kerja dengan melakukan rapat evaluasi kinerja seminggu sekali dan sebulan sekali.

“Dalam rapat ini kita memberi ruang untuk seluruh pegawai bertanya dan berdiskusi sehingga keterbukaan informasi dan akuntabilitas dalam manejemen kerja itu transparan,” ungkapnya.

“Saya pesan kepada semua pegawai agar selalu bekerja dengan fokus, selalu mengevaluasi dan saling memberi motivasi kepada sesama,” tutupnya.(Mir/Hz)

Facebook Comments