Disdik Dayah Banda Aceh Kunjungi Dayah Nidhamul Fata

Banda Aceh – Dinas Pendidikan Dayah (Disdik Dayah) Banda Aceh lakukan silaturrahmi dengan Abu Zumitra Fastwa pimpinan Dayah Nidhamul Fata di Jl. Blang Teungku Lr. Nuri Lamlagang Kecamatan Banda Raya, Senin (22/3/2021).

Silaturrahmi dengan pimpinan dayah/pesantren di Kota Banda Aceh merupakan program jak saweu dayah, ini bagian dari upaya menjalin silaturrahmi antara pimpinan dayah dengan Disdik Dayah Kota Banda Aceh.

Kepala Dsidik Dayah Banda Aceh Alizar Usman, S.Ag, M.Hum melalui Kabid Sapras dan Pengembangan Zainura, SE, M.Si mengatakan bahwa selain silaturrahmi, momen kedatangan Disdik Dayah sekaligus merespon keinginan pimpinan dayah dalam pengusulan program 2022.

“Pihak dayah menginginkan adanya program pembinaan Usaha Kesehatan Dayah dan adanya insentif guru dayah,” kata Zainura.

Saat bincang-bincang sambil menikmati kopi pagi pihak Disdik Dayah merespon keinginan dan masukan dari pimpinan dayah. Serta mendiskusikan terkait usulan program tahun 2022 semoga dilancarkan dan diterima Tim TAPD Kota Banda Aceh.

Sebelum pandemi Covid-19 dayah ini memiliki 15 orang santri luar negeri yang berasal dari Malaysia. Akan tetapi saat ini tinggal 3 santri luar negeri yang bertahan di sini.

Kunjungan dilakukan oleh tiga orang yaitu Kabid Sapras dan Pengembangan Dayah Zainura, SE, M.Si, Kabid SDM dan Manajemen Disdik Dayah Muhammad Syarif, S.HI, M.H serta Kasi Manajemen Saiful Bahri, S.Ag.(Hus/Hz)

 

Facebook Comments