Sekdakota Luncurkan Buku Hikayat H Harun Keuchik Leumik

Banda Aceh – Sekretaris Daerah Kota Banda Aceh, Bahagia meluncurkan secara resmi Buku Hikayat H Harun Keuchik Leumiek, Antologi Karya Sastra Hikayat Aceh, Senin (25/03/2019) di Balai Rumoh Aceh yang terletak dilokasi Masjid Haji Keuchiek Leumiek, Lamseupeung, Luen Bata.

Turut hadir pada peluncuran buku ini, Kepala Dinas Pariwisata Iskandar, H Harun Keuchik Leumiek, mantan Rektor Unsyiah Darni Daud, Aliansi Sastrawan Aceh, unsur Muspida dan sejumlah tokoh tokoh masyarakat.

Buku Hikayat H Harun Keuchik Leumiek ini ditulis langsung oleh sejumlah sastrawan senior Aceh, seperti M Kalam Daud, Amir Hamzah, Nurman Syamhas, Harun, Basri A Bakar, Kasim, Hilmi, N Usman, Rukaiyah, M Hus dan T A Sakti.

Dalam sambutannya Sekda Bahagia menyampaikan apresiasi dan terimakasihnya kepada seluruh pihak yang telah ikut serta dalam melahirkan buku tersebut.

“Kami ucapkan selamat dan apresiasi kepada H Harun Keuchiek Leumiek beserta 11 orang budayawan Aceh atas peluncuran buku ini,” ujar Sekda.

Kata Bahagia, sosok H Harun Keuchik Leumiek merupakan orang yang paripurna, sosok yang selalu berada di tengah masyarakat. 

“Menulis sebuah buku bukanlah perkara mudah, apalagi jika kita melihat sudah banyak sekali karya yang dihasilkan,” kata Bahagia.

Bahagia juga mengharapkan agar dengan diluncurkannya buku itu akan menjadi inspirasi bagi masyarakat Aceh.

“Hadirnya buku ini menjadi bukti bahwa kita memang memiliki banyak tokoh-tokoh besar yang penuh inspiratif,” kata Bahagia.

Dalam kesempatan ini, Sekda mengatakan, sebagai bentuk penghargaan, Pemerintah Kota akan menempatkan secara ekslusif karya-karya H Harun dan karya budayawan Aceh lainnya di Perpustakaan dan Arsip Kota Banda Aceh.

Facebook Comments