Camat Mustafa Hadiri Musrenbang Gampong Ulee Lheue

Banda Aceh- Camat Meuraxa, Mustafa menghadiri Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) dalam rangka penyusunan RKPD 2025 tingkat Gampong Ulee Lheue di Kantor Keuchik Ulee Lheue, Rabu (25/09/2024).

Mustafa mengatakan pelaksanaan Musrenbang ini sangat penting dalam merencanakan, menganggarkan, dan melaksanakan program atau kegiatan di Gampong Ulee Lheue.

“Dengan dilaksanakannya Musrenbang ini, saya sangat berharap seluruh aspirasi masyarakat akan terkawal, sehingga target dan sasaran Pemerintah Gampong juga selaras,” kata Mustafa.

Kata Mustafa, setiap usulan programnya diambil dari perwakilan dusun-dusun, ibu-ibu dan yang hadir pada Musrenbang ini dengan melihat pada kebutuhan Gampong Ulee Lheue.

“Semua usulan harus ditampung, kemudian dipilih yang paling penting akan dipaparkan pada usulan Musrenbang tingkat kecamatan,” pungkas Mustafa.(Rid/Hz)

Facebook Comments