Ada 22.431 Pemilih di Kecamatan Baiturrahman

Foto bersama setelah Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi DPHP Pemilihan Serentak 2024 di Aula Kantor Camat Baiturrahman, Selasa (06/08/2024).

Banda Aceh- Camat Baiturrahman, Herri mengatakan ada 22.431 jumlah pemilih di Kecamatan Baiturrahman dengan 42 jumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS).

“Pada Kecamatan Baiturrahman ada 22.431 jumlah pemilih dengan 42 jumlah TPS dari 10 gampong. Untuk pemilih laki-laki ada 10.660 pemilih dan ada 11.771 pemilih perempuan,” kata Herri.

Hal tersebut berdasarkan Hasil Rekapitulasi Daftar Pemilih Hasil Pemutakhiran (DPHP) tingkat Kecamatan Baiturrahman untuk pemilihan gubernur dan wakil gubernur, dan pemilihan walikota dan wakil wali kota tahun 2024. Yang diserahkan pada Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi DPHP Pemilihan Serentak 2024 di Aula Kantor Camat Baiturrahman, Selasa (06/08/2024).

Herri mengajak warga Kecamatan Baiturrahman yang sudah terdaftar pada DPHP untuk datang melakukan pencoblosan di TPS pada hari pemilihan.

“Mari kita sukseskan pemilihan serentak ini dengan datang dan mencoblos pada hari pemilihan,” ajak Herri.(Rid/Hz)

Facebook Comments