Banda Aceh – Pemerintah Kota Banda Aceh terus berupaya dalam meningkatkan vaksinasi di Kota Banda Aceh. Dalam hal ini Kecamatan Lueng Bata terus menyelenggarakan vaksinasi di gampong-gampong sewilayah kecamatan tersebut.
Camat Lueng Bata, Drs. Sukmawati mengatakan vaksinasi tersebut merupakan salah satu giat yang dilakukan untuk mendapatkan perlindungan dan kekebalan tubuh dari virus Covid-19 bagi warga Kecamatan Lueng Bata .
“Vaksinasi ini juga dapat dimanfaatkan bagi masyarakat yang belum melakukan vaksin, baik vaksin dosis pertama atau kedua,” kata Sukmawati, Selasa (28/12/2021).
Sukmawati mengatakan, ada tiga gampong yang melakukan vaksinasi yaitu Gampong Panteriek, Gampong Cot Mesjid dan Gampong Sukadamai.
“Vaksinasi ini terselenggara berkat kerjasama denga Kapolsek Lueng Bata. Pada vaksinasi tersebut juga diberikan sembako berupa beras, minyak, telur dan gula,” kata Sukmawati.
Sementara itu, untuk Gampong Batoh akan dilaksanakan besok dan gampong yang lain terus menyusul.
Sukmawati berharap dengan dilaksanakannya di gampong masing-masing tentu lebih memudahkan warga untuk menerima vaksinasi dan bagi warga yang belum menerima vaksin agar dapat mendaftarkan diri di Kantor Keuchik masing-masing.(Rid/Hz)