Aminullah Tenis Bersama Sesama Pensiunan BAS

Perkokoh Silaturrahmi dan Menjaga Kesehatan

Banda Aceh – Olahraga menjadi sebuah kebutuhan agar kondisi fisik dan kesehatan tetap terjaga dengan baik.

Karena olahraga dapat meningkatkan kesehatan dan mencegah timbulnya penyakit.

Bagi Aminullah Usman, sebagai Ketua Ikatan Pensiunan BAS yang juga Wali Kota Banda Aceh olahraga menjadi kegiatan rutin yang ia lakukan setiap hari.

Meski disibukkan dengan jadwal padatnya sebagai kepala daerah, namun mantan Dirut BPD Aceh itu tetap menyempatkan diri berolahraga, terutama olahraga tenis yang sangat ia gemari.

Seperti yang ia lakukan, Minggu (17/10/2021), Aminullah Usman yang baru saja kembali dari Yogyakarta menghadiri Raker Apeksi tetap menyempatkan diri bermain tenis.

Kali ini ia bermain dengan sesama pensiunan Bank Aceh Syariah (BAS).

Pertandingan silaturrahmi ini digelar di Lapangan Tenis Bank Aceh Syariah di Lamgugop Banda Aceh.

Turun di Kelompok Umur (KU) 120, Aminullah Usman berpasangan dengan Iskandar menghadapi pasangan Muklis/Jufri.

Aminullah yang baru saja menjuarai Tenis Jakarta Talent 2021 itu masih sangat tangguh bagi Muklis/Jufri dan harus takluk dengan skor mencolok, 7-1.

Selanjutnya di KU 90, Aminullah berpasangan dengan Mawar Oknanda atau yang lebih dikenal Lohan.

Mereka menghadapi lawan yang cukup tangguh, yakni Tio Lana/Fahrul.

Pertandingan ini berlangsung ketat karena meski bertajuk ujicoba kedua pasangan bermain serius dan terlihat mengeluarkan segenap kemampuan untuk saling mengalahkan.

Namun, Aminullah/Lohan kembali menunjukkan peforma gemilang dengan bermain menyerang. Akibatnya Tio Lana/Fahrul sulit mengembangkan permainan mereka.

Pertandingan inipun dimenangkan Aminullah/Lohan dengan skor 8-5.

Selain menggelar pertandingan yang diikuti para pensiunan bank plat merah tersebut, di kesempatan yang sama juga
berlangsung pertandingan tenis antara para petenis BAS dengan Pemko Banda Aceh.

Usai pertandingan, Aminullah Usman menyampaikan rasa syukur karena masih diberi kesempatan bersilaturrahmi dengan sesama pensiunan BAS lewat olahraga tenis tersebut.

Katanya, lewat tenis, selain menjadi momentum memperkokoh silaturrahim juga memiliki manfaat lain, yakni sarana menjaga kesehatan dan kebugaran.

Meski tidak lagi aktif di BAS, tapi para pensiunan ini masih bisa sering bertemu lewat olahraga tersebut.

Tak lupa, Aminullah juga mengucapkan apresiasi dan terimakasih kepada Bank Aceh Syariah yang telah mendukung penuh kegiatan tersebut berlangsung.[]

 

Facebook Comments