Banda Aceh – Pasar Al-Mahirah Lamdingin mendapat dukungan dari warga Kota Banda Aceh, dukungan tersebut diberikan warga pada acara Wali Kota Menjawab dengan tema “Pasar Al- Mahirah” di Pendopo, Jumat (28/5/2021).
Dalam program yang disiarkan oleh 10 radio ternama tersebut, sebagian warga yang berinteraksi langsung lewat telepon dengan orang nomor satu di Banda Aceh tersebut mendukung kehadiran Pasar Al-Mahirah yang telah disempurnakan fasilitasnya.
Salah seorang warga Lampineung Samsul yang dibacakan pesannya melalui Whatsapp mengatakan warga Banda Aceh mendukung pemindahan dan keberhasilan pemindahan pasar tersebut diyakini akan menjadi contoh bagi daerah lain di seluruh Aceh.
“Kami warga Banda Aceh seribu persen mendukung pemindahan pasar dan juga keberhasilan pemindahan pasar ini kami yakin akan menjadi contoh daerah lainnya di Aceh,” kata Samsul.
Hal yang sama juga disampaikan oleh warga Ulee Kareng Dedi yang berkesempatan berdialog dengan wali kota melalui saluran telepon menyambut baik kehadiran Pasar Al-Mahirah sebagai pasar terpadu di Kota Banda Aceh.
“Kehadiran Pasar Al-Mahirah adalah salah satu terobosan baru dalam pengembangan penataan kota, memberikan kemudahan berbelanja warga dan juga tersedianya pasar rakyat yang terpadu dan representatif,” katanya.
Oleh karena itu, Wali Kota Banda Aceh, H. Aminullah Usman, SE, Ak.MM mengajak warga Kota Banda Aceh untuk berbelanja di Pasar Al-Mahirah Lamdingin dapatkan kenyamanan, aman, mudah dan kebersihan.(Rid/Hz)