Banda Aceh – Pemerintah Kota Banda Aceh melalui DP3AP2KB kembali meresmikan sekolah lansia “Bahagia” di Gampong Ulee Lheue Kecamatan Meuraxa. Peresmian berlangsung di Gedung Serbaguna gampong setempat, Kamis (24/4/2025).
Kepala DP3AP2KB Kota Banda Aceh Cut Azharida, SH menyampaikan bahwa para lansia nantinya diharapkan memiliki kekuatan spiritual, keagamaan, pengendalian diri, kepribadian, kecerdasan, akhlak mulia, serta keterampilan di mana ini sejalan dengan amanah UU RI No 13 Tahun 1998 Tentang Kesejahteraan Lanjut Usia.
“Jumlah penduduk lansia yang besar ternyata berpotensi memberikan banyak benefit jika menjadi lansia yang tangguh, sehat dan tetap produktif,”.
Cut menjelaskan bahwa lahirnya sekolah lansia adalah bentuk kepedulian pemerintah atas keberlangsungan hidup lansia. Di mana masalahnya adalah lansia bosan dan jenuh di rumah, karena rutinitas dan rasa sepi hanya sekedar menunggu anak dan cucu.
Cut menyampaikan terima kasih kepada camat, PKB Kecamatan, Keuchik, TP PKK Gampong, para Para Kader BKL, terutama keluarga yang memiliki lansia. Program ini tidak akan berjalan tanpa dukungan semua pihak.
“Saya berharap proses belajar mengajar di sekolah lansia berlangsung menyenangkan. Semoga tujuh dimensi pembelajaran sesuai kebutuhan dan membuat lansia bahagia tanpa beban,” tutupnya.(Hus/Hz)