Banda Aceh – Wali Kota Banda Aceh Illiza Sa’aduddin Djamal pimpin acara pisah sambut Kapolresta Banda Aceh dari Kombes Pol Fahmi Irwan Ramli, S.H., S.I.K., M.Si kepada Kombes Pol Joko Heri Purwono, S.H., S.I.K di Aula Lt 4 Gedung Mawardy Nurdin, Balai Kota, Kamis (10/4/2025) malam.
Acara dimulai dengan pemutaran video kegiatan dan keberhasilan Polresta dibawah pimpinan Kombes Pol Fahmi Irwan Ramli, S.H., S.I.K., M.Si, dan selanjutnya, Ia didampingi istri memberikan salam perpisahan.
“Inilah sinergitas, sebagaimana yang selalu dikatakan oleh ibu wali kota, bahwa Banda Aceh adalah kota kolaborasi dan kolaborasi artinya dikerjakan secara bersama sama,” kata Kombes Pol Fahmi Irwan Ramli dalam sambutannya.
Ia juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh lapisan masyarakat dan juga Pemerintah Kota Banda Aceh yang mendukung kinerja Polresta Banda Aceh selama ia menjadi Kapolresta selama dua tahun tiga bulan.
Pada kesempatan yang sama, Wali Kota Banda Aceh Illiza Sa’aduddin Djamal menyampaikan terima kasih kepada Kombes Pol Fahmi Irwan Ramli, S.H., S.I.K., M.Si, atas dedikasi dan kerja keras yang diberikan selama menjabat sebagai Kapolresta Banda Aceh.
“Dari video yang diputarkan tadi, saya jadi paham pengabdian yang sudah dilakukan ditambah dengan keberhasilan menyelesaikan konflik yang terjadi. Kita juga merasakan keramah tamahan serta menjadikan gampong kita menjadi juara dua nasional gampong bebas narkoba,” ujar Illiza disambut tepuk tangan dari para hadirin.
” Selamat bertugas di tempat lain, semoga Allah kasih keberkahan, Allah kasih kesuksesan kepada Kombes Pol Fahmi Irwan Ramli dan kami menyambut gembira Kombes Pol Joko Heri Purwono, S.H., S.I.K semoga membawa semangat baru dan terus membangun kedamaian di Kota Banda Aceh,” harap Illiza.
Sebagai informasi Kombes Pol Joko Heri Purwono, S.H., S.I.K lahir di Jawa Timur.Pada 2005 datang ke Aceh penempatan di Polda dan pernah mendapatkan tugas sebagai Kabag di Polres Bireun,Wakapolres Aceh Singkil, Wakapolres Langsa dan juga di tugaskan di Polda di lalu lintas hingga 2010. (Hz)