Tindak Lanjut Tinjau Pasar, Pemko Gelar Pasar Murah

Banda Aceh – Sebagai tindak lanjut dari tinjau pasar terhadap harga dan ketersediaan bahan pokok beberapa waktu yang lalu, Pemerintah Kota Banda Aceh melalui Perumdam Tirta Daroy Kota Banda Aceh menggelar pasar murah pada Sabtu (31/12/2022) di Halaman Kantor Perumdam Tirta Daroy Kota Banda Aceh.

Pasar murah tersebut dibuka oleh Pj Wali Kota Banda Aceh H. Bakri Siddiq, SE, M.Si yang ditandai dengan penyerahan secara simbolis sembako kepada warga yang membelinya.

Saat diwawancarai, Pj Wali Kota H. Bakri Siddiq, SE, M.Si menyebutkan pasar murah ini digelar untuk menetralkan harga beberapa bahan pokok yang sempat naik karena perayaan maulid nabi dan juga sebagai upaya pengendalian inflasi daerah.

“Untuk menetralkan harga pasar karena ada komoditi yang kemarin sempat naik itu akan kita berikan subsidi lewat pasar murah ini seperti telur yang harganya naik 2 ribu sampai 3 ribu kemudian beras dan minyak goreng,” kata Bakri.

Bakri menjelaskan saat ini warga Kota Banda Aceh sedang merayakan maulid nabi sehingga beberapa kebutuhan bahan pokok meningkat dan menyebabkan harganya naik.

Oleh karena itu, Pemerintah Kota Banda Aceh menggelar pasar murah ini untuk dapat menstabilkan harga tersebut.

Sementara itu, Direktur Utama Perumdam Tirta Daroy H. T. Novizal Aiyub, SE., Ak. mengatakan pihaknya menyediakan 1000 paket sembako yang telah disubsidi harganya kepada warga Kota Banda Aceh.

“Seribu paket tersebut terdiri dari 10 kilogram beras, 2 liter minyak goreng dan 1 lempeng telur dengan harga 150 ribu. Harga tersebut telah disubsidi oleh Pemko sebesar 67 ribu,” katanya.

Salah seorang warga Gampong Lambaro Skep, Ainal Mardiah mengatakan pasar murah tersebut sangat meringankan dirinya dalam berbelanja kebutuhan pokok sehari-hari.

“Alhamdulillah sangat membantu, kalau bisa sering-sering diadakan pasar murah ini karena harganya murah dan saya bisa membeli kebutuhan lainnya dari sisa belanja pasar murah ini,” katanya.(Rid/Hz)

Facebook Comments