Banda Aceh – Penjabat (Pj) Wali Kota Banda Aceh Bakri Siddiq melalui Kepala Dinas Komunikasi Informatika dan Statistik (Diskominfotik) Kota Banda Aceh Fadhil, S.Sos, MM hadiri Musyawarah Wilayah VII RAPI JZ0101ZZW Kota Banda Aceh dengan tema “Meningkatkan Peran Sentral Organisasi RAPi melalui jaring Komunikasi yang Bermartabat dan Bermanfaat sebagai Aset Bangsa dan Masyarakat Kota Banda Aceh’, di Aula Mawardi Nurdin, Gedung Balai Kota Banda Aceh, Sabtu (30/7/22).
Dalam kesempatan tersebut Fadhil mengapresiasi kinerja yang telah dilakukan oleh RAPI selama ini untuk masyarakat Kota Banda Aceh.
“Dalam bencana maupun sebelum bencana RAPI hadir dalam garda terdepan. Oleh karena itu kami ingin terus mengajak untuk bersama membangun Kota Banda Aceh,” kata Fadhil.
Ia juga menyampaikan bahwa keberhasilan Kota Banda Aceh saat ini merupakan hasil dari kolaborasi bersama unsur lainnya salah satunya RAPI.
“Pemko Banda Aceh tidak bisa berjalan sendirian. Keberhasilan yang kita lakukan merupakan kolaborasi salah satunya dengan RAPI. Karena seperti yang kita ketahui bantuan yang kita berikan memang benar-benar digunakan untuk masyarakat,” tambahnya.
Fadhil juga berharap agar strategi Pentahelix ini selalu bisa dilaksanakan untuk sama-sama memajukan Kota Banda Aceh lebih baik.
“Kami harapkan kepada RAPI teruslah bekerja dan membangun silaturahmi. Ayo kita terus berjalan dengan strategi Pentahelix dan memikul bersama tantangan ke depan,” harapnya. (Hz)