Disdukcapil Jemput Bola Berikan Pelayanan Adminduk di Kecamatan Lueng Bata

Banda Aceh-Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kota Banda Aceh terus berupaya memberi inovasi untuk memudahkan pelayanan administrasi kependudukan bagi masyarakat di Kota Banda Aceh.

Dalam hal ini, Disdukcapil Kota Banda Aceh menjalankan program Jemput Bola (Jebol) kepada warga Kecamatan Lueng Bata untuk pengurusan administrasi kependudukan pada Rabu(12/01/2022) di Kantor Camat Lueng Bata.

Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Banda Aceh, Dra. Emila Sovayana mengatakan sesuai dengan arahan Wali Kota Banda Aceh H. Aminullah Usman, SE, Ak MM bahwasannya program Jebol tersebut diciptakan untuk memberikan kemudahan dan kecepatan bagi masyarakat untuk memperoleh dokumen kependudukan dan pencatatan sipil.

Kata Emila, pada program Jebol tersebut petugasnya langsung membawakan peralatan pembuatan dokumen kependudukan ke lokasi sehingga ada tujuh jenis pelayanan yang diberikan.

“Petugas kita langsung membawa peralatan pembuatan KTP elektronik ke lokasi jadi bisa langsung rekam KTP di Kantor Camat. Selain perekaman KTP juga ada pelayanan pembuatan KIA, KK, surat keterangan pindah, akta perkawinan bagi non muslim, akta kelahiran dan akta kematian,” kata Emila.

Emila menambahkan, pelayanan tersebut dilaksanakan satu hari mulai dari pukul 08:00 pagi sampai dengan 16:00 sore.

Kegiatan ini terlaksana dengan baik berkat kerja sama dengan Camat Lueng Bata yang telah menyampaikan kepada keuchik di setiap gampong di wilayah Kecamatan Lueng Bata agar masyarakat yang memerlukan dokumen kependudukan dapat mengurusnya di Kantor Camat.(Rid/Hz)

Facebook Comments