Wali Kota Banda Aceh Lantik 24 Keuchik Terpilih

*Rangkul Warga Agar Gampong Lebih Baik dan Maju

Banda Aceh – Wali Kota H.Aminullah Usman, SE.Ak., MM melantik 24 keuchik terpilih periode 2021-2027 dalam wilayah Kota Banda Aceh di Aula Balai Kota, Kamis (30/12/2021).

Adapun pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan keuchik merupakan hasil pemilihan keuchik langsung (Pilchiksung) serentak pada November lalu.

Aminullah mengucapkan selamat kepada para keuchik terpilih dalam pesta demokrasi Pilchiksung serentak dari 24 gampong dalam 9 kecamatan di Kota Banda Aceh.

“Para keuchik sudah dipercaya warga unt uk memegang amanah di gampong, semoga mampu mengayomi dan menjaga keharmonisan di gampong masing-masing,” tutur Aminullah.

lebih lanjut, Wali Kota menyampaikan agar para keuchik saling bersinergi dengan warga agar bersama-sama menjadikan gampong menjadi lebih baik dan maju.

Tidak hanya itu, Aminullah juga mengingatkan agar semua elemen warga dirangkul sehingga dapat mendukung program-program dalam membangun desa.

“Dana desa juga harus dikelola dengan baik dan tepat sasaran serta mewujudkan pelayanan yang maksimal kepada warga kota,” pesan Wali Kota Banda Aceh.

Pada akhir, Aminullah juga mengucapkan terima kasih kepada para keuchik yang menjabat sebelumnya atas dedikasi dalam bertugas sebagai pemerintahan gampong.(TM/Hz)

Facebook Comments