Banda Aceh – Dinas Lingkungan Hidup Kebersihan dan Keindahan Kota (DLHK3) Banda Aceh menggelar audiensi kemitraan bersama lembaga kemasyarakatan peduli lingkungan hidup.
Acara yang berlangsung pada Selasa (7/9/2021) di Aula DLHK3 Banda Aceh diikuti oleh 20 komunitas lingkungan dengan tetap mengikuti protokol kesehatan.
Kepala Bidang Tata Lingkungan DLHK3 Banda Aceh Cut Safarina Yulianti, ST, MM, MT, mengatakan 20 komunitas lingkungan tersebut merupakan bagian dari lembaga kemasyarakatan peduli lingkungan hidup di Kota Banda Aceh.
Dalam audiensi ini diberikan penjelasan terkait kerjasama kemitraan antara lembaga kemasyarakatan peduli lingkungan hidup dengan DLHK3 Banda Aceh dan beberapa hal lainnya yang menyangkut pengelolaan lingkungan hidup.
“Selain itu, dari Bidang Pengelolaan Sampah dan Limbah B3 juga turut memberikan edukasi tentang bagaimana pengolahan sampah yang benar sebagai tindak lanjut dari upaya pengurangan sampah di Kota Banda Aceh,” lanjutnya saat dikonfirmasi melalui telefon, Senin (13/9/21).
Pada acara ini juga dilakukan penandatanganan secara simbolis Perjanjian Kerjasama kemitraan antara lembaga kemasyarakatan peduli lingkungan hidup dengan DLHK3 Banda Aceh dan penyerahan buku Bank Sampah kepada seluruh perwakilan lembaga yang hadir.
Dalam kesempatan yang sama, Kepala DLHK3 Banda Aceh Hamdani Basyah, SH mengaku, pihaknya terus berupaya mengajak masyarakat untuk peduli lingkungan, salah satunya dengan cara merangkul komunitas.
“Diharapkan dengan pelaksanaan kegiatan ini dapat memberikan pemahaman terkait peran dan fungsi lembaga kemasyarakatan peduli lingkungan hidup sebagai mitra DLHK3 Banda Aceh dan ikut berkontribusi langsung menjaga lingkungan sebagai upaya perlindungan dan pengelolaan lingkungan hidup serta mewujudkan Banda Aceh Bebas Sampah 2025.”.(Ah/Hz)