Banda Aceh – Wali Kota Banda Aceh Aminullah Usman menyambut baik audiensi yang dilakukan oleh Pimpinan Bank Indonesia (BI), di Pendopo Wali Kota, Selasa (3/11/20).
Audiensi yang dilakukan terkait pembahasan kegiatan Launching Elektronifikasi Transaksi Keuangan (pembayaran digital/non tunai) di Pelabuhan Ulee Lheue dan Pasar Aceh. Kegiatan tersebut direncanakan dilaksanakan pada Minggu 8 November secara virtual.
Pada kesempatan tersebut, Wali Kota Banda Aceh Aminullah Usman mengatakan bahwa ini merupakan inovasi yang sangat baik terutama bagi Kota Banda Aceh sebagai kota Smart City.
“Banda Aceh sudah ditetapkan oleh Kemenkominfo untuk menjadi kota Pilot Project Smart City beberapa tahun ke depan. Jadi dalam jangka waktu ini harus ada yang diubah dari manual ke teknologi,” ujar Aminullah.
Aminullah juga mengaku siap untuk menerima inovasi dari Bank Indonesia untuk diterapkan di Kota Banda Aceh.
“Kami siap menerima elektronifikasi BI. Teknologi, infrastruktur, dan kemasyarakatan harus seimbang,” tambah Aminullah.
Deputi Bank Indonesia Hamzah menyampaikan rasa terima kasih kepada Wali Kota Banda Aceh karena telah menyempatkan waktu untuk menerima audiensi dari pihaknya.
“Kami berterimakasih sekali kepada bapak, saya baru pertama mampir ke Banda Aceh. Alhamdulillah kantor perwakilan kita naik 1 level menjadi kelas B. Jadi pemimpinnya juga naik 1 level, untuk sekarang ada deputi khusus dan Alhamdulillah saya yang ditugaskan,” ungkap Hamzah.
Ia juga berterimakasih atas komitmen wali kota dalam mewujudkan program BI, sehingga mendapat dukungan penuh dari jajaram SKPK terkait. “Semoga Smart City cepat terwujud.”
Dalam rapat tersebut, Wali Kota juga mengatakan bahwa Banda Aceh akan mulai menggunakan e-parkir yang nantinya akan menggunakan uang elektronik.
Aminullah juga membahas mengenai penurunan Covid-19 di Kota Banda Aceh yang diatas rata-rata nasional 82,8% dan dunia 72.
“Setelah kita keluarkan perwal prokes, setelah sebulan diterapkan setelah itu kita langsung merasakan manfaatnya. Karena yang paling penting adalah memakai masker. Jika kita patuh, Insyaallah bulan ini kita hijau,” harapnya. (Hz)