Arius Abdul Kadir Imum Mukim Tgk Chik Dilamnyong

Banda Aceh – Arius Abdul Kadir resmi menjabat sebagai Imum Mukim Tgk Chik Dilamnyong, periode 2018-2023. Mukim Tgk Chik Dilamnyong sendiri membawahi dua gampong dalam Kecamatan Syiah Kuala yakni Gampong Rukoh dan Kopelma Darussalam.

Pengambilan sumpah jabatan dan pelantikan suksesor Zainal Abidin ini berlangsung di di Masjid Tgk Chik Dilamnyong, Kopelma Darussalam, Minggu (22/4/2018). Prosesi ini dipimpin oleh Camat Syiah Kuala Fahmi atas nama Wali Kota Banda Aceh.

Turut hadir dalam acara tersebut Wali Kota Banda Aceh  Aminullah Usman beserta istri Nurmiaty AR, Ketua DPRK Banda Aceh Arif Fadillah dan sejumlah anggota dewan lainnya, unsur Muspika Syiah Kuala, aparatur gampong dalam Kemukiman Tgk Chik Dilamnyong dan ratusan warga setempat.

Kepada Arius, Wali Kota Aminullah menyampaikan sejumlah tugas utama yang diemban seorang Imum Mukim. “Tugas pertama adalah mengayomi masyarakat di dalam kemukimannya, terutama dalam memediasi setiap permasalahan yang ada. “Imum mukim harus berada garda depan sebagai perwakilan dari Camat.”

Tugas lainnya yakni menggerakkan adat istiadat Aceh. “Jaga agar setiap aktivitas di gampong tidak keluar dari koridor adat kita khususnya yang berlaku di Banda Aceh. Kemudian kawal pelaksanaan syariat Islam dengan tidak memberi ruang sedikitpun bagi para pelaku maksiat,” pesan wali kota.

“Selamat saya ucapkan kepada Pak Arius selaku Imum Mukim yang baru, semoga senantiasa dilindungi Allah dalam menjalankan tugasnya dan selalu bisa memberikan yang terbaik bagi masyarakat. Tak lupa saya ucapkan terima kasih kepada Imum Mukim sebelumnya Pak Zainal atas kerja kerasnya selama ini, semoga segala amal kebaikannya akan dibalas oleh Allah SWT,” pungkasnya. Dalam pidatonya pasca pelantikan, Arius mengharapkan dukungan penuh dari Pemko Banda Aceh, pihak kecamatan, aparatur dan seluruh masyarakat, dalam rangka memajukan Kemukiman Tgk Chik Dilamnyong.

Pada kesempatan itu, ia juga memohon perhatian dari wali kota untuk pembangunan kantor mukim yang belum tersedia, serta peningkatan kesejahteraan bagi Tuha Peut Mukim yang sudah terbentuk di dua gampong agar dapat bekerja dengan maksimal.

Facebook Comments