Amin-Zainal Gelar Pertemuan Dengan Para Keuchik

Banda Aceh – Walikota Banda Aceh H Aminullah Usman SE Ak MM dan Wakilnya Drs H Zainal Arifin, Senin (7/8/2017) menggelar pertemuan dengan para Keuchik di Aula lantai IV, Gedung A Balaikota Banda Aceh. Pertemuan yang dilakukan setelah apel gabungan PNS bulan Agustus ini diikuti sejumlah Keuchik di Banda Aceh.

Kegiatan yang dikemas dalam bentuk diskusi ini dimoderatori oleh Sekdakota Banda Aceh dan juga dihadiri oleh para Kepala SKPD jajaran Pemko Banda Aceh.

Dalam kesempatan ini Walikota memberi kesempatan kepada para keuchik untuk menyampaikan sejumlah saran kendala yang dirasakan dalam menjalankan program pemerintahan gampong.

Banyak hal yang disampaikan oleh para Keuchik, mulai dari kendala pencairan dana ADG (Dana Desa), persoalan penegakan syari’at Islam di gampong, persoalan kebersihan, tapal batas hingga persoalan penertiban.

Aminullah mengatakan kegiatan pertemuan dengan para Keuchik seperti ini merupakan kegiatan penting yang harus dilakukan dalam memecahkan seluruh persoalan pembangunan yang dimulai dari tingkat Gampong.

“Ini budaya kerja, pertemuan seperti ini perlu kita lakukan secara rutin. Karena setiap persoalan yang ada akan kita selesaikan secara bersama. Ketika Keuchik menyampaikan kendala dan pengalaman saat menjalankan tugas, para Kepala SKPD yang hadir juga dapat mendengar langsung dan mencari solusi,” ujar walikota.

Kata Amin, semua persoalan dan kendala akan dipelajari dan akan disimpulkan solusi terbaik bagi pembangunan kota Banda Aceh dengan mengedepankan kebersamaan dan kekompakan.

“Intinya kebersamaan dan kekompakan kita kedepankan dalam mencari solusinya. Dan kalau ada yang benar-benar urgen pihak Gampong boleh menelpon Saya langsung,” ujar Aminullah.

Aminullah meminta pertemuan yang akan dilakukan secara rutin ini dapat dihadiri oleh semua Keuchik sehingga setiap persoalan dapat langsung dikomunikasikan dengan SKPD terkait dengan harapan solusi pemecahan setiap persoalan akan cepat selesai.

Facebook Comments