Kini Pengusaha Bisa Cetak NIB dan Izin Usaha di Anjungan Layanan Mandiri OSS

Banda Aceh – Pemerintah Kota Banda Aceh melalui Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) terus berupaya meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, salah satunya dengan membuka anjungan layanan mandiri oss di area publik.

Kepala DPMPTSP Kota Banda Aceh Muchlish, SH menjelaskan anjungan layanan mandiri oss merupakan sebuah perangkat mobile yang ditempatkan di area-area publik yang strategis seperti hotel dan lokasi lain yang mendekati masyarakat atau pelaku usaha agar dapat melakukan proses pendaftaran perizinan dengan mengakses oss.go.id

“Untuk memperoleh Nomor Induk Berusaha (NIB) dengan menginput data usaha juga mencetak izin usaha atau NIB nya langsung dari perangkat OSS mobile tanpa harus datang dan mengantri ke DPM-PTSP Kota Banda Aceh,” jelasnya, Kamis (11/2/2021).

Adapun anjungan layanan mandiri ini dapat anda temukan di beberapa titik, diantaranya Balaikota, Kantor Camat Baiturrahman, Banda Raya, Kuta Alam dan Syiah Kuala.

“Bagi anda yang ingin memperoleh layanan ini bisa langsung datang ke titik yang sudah disediakan,” katanya.

Diharapkan, terobosan ini dapat meningkatkan pelayanan kepada masyarakat terutama bagi mereka yang ingin membuka usaha.

“Semoga layanan ini dapat mempermudah masyarakat dalam memperoleh izin usaha.” (Ahl/MA)

Facebook Comments